Kamis, 08 Juli 2021

Pelayanan Vaksin Centre Bandara Int'l Supadio


PELAYANAN CENTRE VAKSIN DI BANDARA INT'L SUPADIO

Bandara Supadio, Kalbar, 08/07/2021 : 

Seiring dengan di berlakukan nya aturan oleh pemerintah berupa PPKM Darurat dan mewajibkan setiap pelaku perjalanan dengan menggunakan angkutan Darat, Laut dan Udara memiliki kartu Vaksinasi maka banyak warga Masyarakat yang melakukan Vaksinasi. 

 Pada hari Rabu (07/7) sekira pukul 08.00 WIB s.d 12.00 Wib, telah diselenggarakan pelaksanaan pelayanan Vaksinasi Covid-19 di Bandara Int'l Supadio dr tgl 07 Juli s/d 20 Juli 2021.

Pelaksanaan pelayanan vaksin tersebut dilaksanakan di Lantai 3 Terminal Bandara Int'l Supadio mulai dari jam 08.00 wib s/d 12.00 Wib. Selama berlangsungnya PPKM Daruratbyang di laksanakan oleh Pemerintah.

Sasaran dalam pelaksanaan vaksin tersebut adalah petugas pelayan publik di lingkungan Bandara Int'l Supadio dan calon penumpang dari Bandara Int'l Supadio dengan jumlah target peserta sebanyak 50 orang per hari. Pelaksanaan vaksinasi tersebut gratis dan tidak dipungut biaya. Namun di informasikan ketentuan bagi pelaku perjalanan wajib melaksanakan vaksinasi H-1 Keberangkatan.


Adapun penyelengaraan Vaksinasi Covid-19 tersebut digagas oleh  Bandara Int'l Supadio bekerjasama dengan KKP Bandara Int'l Supadio dan Lanud Supadio dengan tujuan mendukung program pemerintah dalam PPKM darurat dimana setiap calon penumpang wajib menunjukkan sertifikat vaksin selain itu mendukung program Pemerintah mencegah Penyebaran Virus Covid-19 di Kalimantan Barat. 

 

Adapun Petugas Pelayanan Vaksinator adalah :

- KKP Kelas II Pontianak

- Lanud Supadio. 

Untuk vaksin yg digunakan hari ini sbnyk 4 vial dgn jenis vaksin yg digunakan Sinovac dari Biofarma Bandung. 

  Mekanisme pelayanan Vaksinasi Covid-19 di Bandara Int'l Supadio adalah sebagai berikut  :

1.Peserta Vaksinasi melakukan Registrasi Pendaftaran dan menunjukkan bukti KTP dimeja pertama dan selanjutnya peserta mengisi blangko formulir manual.


2. Setelah pendaftaran selanjutnya peserta ditensi darah dan suhu tubuh oleh petugas dan kemudian lanjut ke meja berikutnya utk dilakukan screening riwayat penyakit. Kemudian peserta disuntik vaksin oleh petugas vaksinator dimeja berikutnya.


G. Untuk jumlah sasaran peserta vaksinasi di Bandara Int'l Spo hari ini :

- total yg divaksin : 35 orang. 

- total vaksin yg ditunda : 1 orang. 

- total vaksin (satuan vial) yang digunakan : 4 vial. 

Selama kegiatan vaksinasi berjalan aman lancar terkendali dan personil Polsekwas Bandara melaksanakan pengamanan atas berjalannya kegiatan tersebut bersama petugas Avsec Bandara Int'l Supadio.


Penulis : Humas Sekwas Bandara Spo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perkuat Kerjasama Antara Polda Kalbar Dengan PDRM Guna Keamanan Wilayah Perbatasan, Wakapolda Kalbar Beserta Perwakilan Pejabat Polda Kalbar Melakukan Kunjungan Ke IPK Sarawak Polis Diraja Malaysia

Siaran Pers Nomor : 341 / XII / HUM.6.1.1. / 2024 / Bidhumas  Rabu, 11 Oktober 2024 Perkuat Kerjasama Antara Polda Kalbar Dengan PDRM Guna K...